Kepala Puskesmas Muncang Turun Langsung Tangani Pasien, Warga Apresiasi Pelayanan Sigap

Detikrakyat.com
Jumat, 21 November 2025, 15.15.00 WIB Last Updated 2025-11-21T08:15:57Z

 












Lebak —  Kepala Puskesmas Muncang, H. Alwani menunjukkan keteladanan dalam pelayanan kesehatan dengan turun langsung mendampingi proses penanganan seorang pasien yang membutuhkan perawatan intensif di Puskesmas Muncang, Kabupaten Lebak, Jum'at (21/11/2025). 


Didampingi perawat dan bidan, H. Alwani terlihat aktif memastikan seluruh prosedur medis berjalan cepat, tepat, dan sesuai standar. Kehadirannya bukan sekadar simbol kepemimpinan, tetapi juga memberikan rasa aman dan ketenangan bagi keluarga pasien yang tengah cemas.


“Kami sangat berterima kasih atas pelayanan Puskesmas Muncang. Penanganannya cepat, ramah, dan penuh perhatian. Kami sebagai keluarga pasien merasa sangat terbantu,” ungkap salah satu anggota keluarga pasien.


Dalam keterangannya, H. Alwani menegaskan bahwa memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat merupakan komitmen utama jajaran Puskesmas Muncang.


“Kami berkomitmen memberikan pelayanan terbaik. Setiap pasien adalah prioritas kami, dan kami ingin memastikan mereka mendapatkan penanganan yang cepat, tepat, serta penuh kepedulian,” ujarnya.


Aksi nyata yang ditunjukkan langsung oleh Kepala Puskesmas ini menjadi gambaran bahwa Puskesmas Muncang tidak hanya hadir sebagai fasilitas pelayanan kesehatan, tetapi juga sebagai garda terdepan pelayanan sosial yang humanis dan profesional.


Warga pun berharap sikap sigap, ramah, dan penuh kepedulian dari H. Alwani beserta jajarannya terus dipertahankan demi meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap layanan kesehatan di Kecamatan Muncang dan sekitarnya.(Jul/Red)

Komentar

Tampilkan

  • Kepala Puskesmas Muncang Turun Langsung Tangani Pasien, Warga Apresiasi Pelayanan Sigap
  • 0

Terkini

Topik Populer